Erick Thohir: Saya Yakin Ekonomi Indonesia Bangkit 2023

JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir optimis, ekonomi Indonesia akan stabil pada 2023. Erick menilai Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) mampu memberikan kontribusi bagi perekonomian syariah di Indonesia.

Dalam sambutan perdananya sebagai Ketua Umum MES periode 2021-2024, dia menegaskan, kondisi pandemi Covid-19 harus menjadi momentum untuk menunjukkan bahwa ekonomi syariah memiliki daya tahan lebih baik terhadap gejolak dan krisis.

Dia ingin membuktikan bahwa kondisi pandemi ini justru menjadi momentum bagi ekonomi syariah untuk bangkit dan memiliki daya tahan lebih baik terhadap gejolak. "Kita harus tetap optimis karena saya yakin Indonesia akan bangkit ekonominya di tahun 2023," katanya, Minggu (24/1/2021).

Bahkan, semua MES harus bersinergi dengan MES Wilayah untuk melakukan langkah-langkah pemiluhan ekonomi dalam negeri. Untuk menopang hal tersebut, program-program Masyarakat Ekonomi Syariah yang dijalankan harus sesuai dengan kondisi masyarakat.


"Kami ingin berkolaborasi dengan semua MES. Program-program yang dilakukan harus riil, nyata, dan diimplementaskan," tutur dia.

Share:

Arsip Blog

Recent Posts